Fortuner SUV Terbaik.Mobil Toyota Fortuner merupakan salah produk mobil SUV terbaik untuk saat ini, body-nya yang elegan dan gagah. Fortuner merupakan mobil yang saya idamkan untuk memilikinya, performa dan beragam kecanggihan yang ditawarkan sangat menarik sekali. Mobil ini sangat tangguh dan nyaman untuk dikendarainya.
Pada tahun 2011 Toyota Fortuner membuat rekor yaitu Pertamina Fastron Euroasia Yepe Expedition merupakan sebuah ekspedisi lintas benua asia dan eropa yang menempuh jarak ribuan km. Tim yang beranggotakan 16 orang yang mengendarai empat mobil Toyota Fortuner 2.7 V AT 4x4 yang dimulai dari Gedung Pertamina Jakarta dan berakhir di kota Roma-Italia. Benar-benar menakjubkan betapa tangguhnya Toyota Fortuner SUV. Hal ini lah yang membuat saya berkesan dan benar-benar ingin memilikinya, semoga impian ini menjadikan saya untuk lebih bekerja keras supaya terwujud impian ini.
Toyota dengan bangga mengeluarkan salah satu produk terbaiknya yaitu TOYOTA FORTUNER VNTurbo. Fortuner didesain elegan sehingga berkesan begitu mewah. Berbagai macam fitur modern dan canggih untuk memenuhi harapan konsumen akan kenyamanan sebuah Fortuner SUV Terbaik. Diantara fitur-fitur yang terdapat pada Fortuner VNTurbo antara lain:
· Ceiling Air Conditioner
Memberikan kenyamanan dan kesejukan bagi seluruh penumpang saat berkendara, Fortuner menghadirkan system pendingin belakang.
· Corner & Parking Sensor
Beberapa titik sensor yang terletak di bumper depan dan belakang untuk meningkatkan control terhadap kondisi area sekitar.
· Power Seat Adjuster (2.7 V Type)
Mempermudah pengaturan posisi duduk pengemudi secara elektrik dan memberikan kenyamanan untuk anda selama berkendara.
· Anti – Lock Braking System (ABS)
Mencegah roda terkunci untuk memudahkan pengendalian saat pengereman dijalan licin.
Toyota Fortuner VNTurbo terdiri dari 4 varian model, diantaranya:
- Model 2.5 G A/T
- Model 2.5 A/T TRD Sportivo
- Model 2.5 M/T
- Model 2.5 M/T TRD Sportivo
Untuk harga, Grand New Fortuner VNTurbo adalah sebagai berikut:
- Grand New Fortuner VNTurbo 2.5 G M/T = Rp. 387.000.000,-
- Grand New Fortuner VNTurbo 2.5 G A/T = Rp. 397.000.000,-
- Grand New Fortuner VNTurbo 2.5 G M/T TRD = Rp. 411.900.000,-
- Grand New Fortuner VNTurbo 2.5 G A/T TRD = Rp. 421.900.000,-
Variable Nozzle Turbo yang dipakai pada Toyota Fortuner Diesel memang sangat luarbiasa, yang mana perangkat ini mampu meningkatkan daya dan torsi secara signifikan. Dengan perangkat VNT tersebut, produksi tenaga meningkat dari 102 PS/3600rpm menjadi 144ps/3400rpm. Sementara torsi yang 26.5kgm/1600 - 2400 rpm menjadi 35kgm/1600-2800rpm. Peningkatan signifikan itu semata-mata karena mesin yang dipakai sama persis, yaitu empat silinder diesel berkapasitas 2.5 liter.
Untuk mengetahui aksi VNT mendorong mesin lebih produktif, ada baiknya menyegarkan ingatan tentang kerja turbocharger. Tujuan pemasangan Turbo adalah memperkaya jumlah oksigen yang masuk rang bakar agar pembakaran sempurna. Tambahan oksigen ini disedot dari luar. Turbocharger terdiri dari kompressor yang bertugas menyedot dan mendorong udara ke ruang bakar. Kompressor mempunyai poros yang sama dengan turbin. Jika turbin berputar, kompresor berputar pula menyedot udara luar, nah turbin ini digerakkan gas buang dari mesin.
Pada Turbo biasa, agar kompressor bisa efektif, dibutuhkan putaran turbin yang kencang. Hal itu hanya bisa dihasilkan jika tekanan gas buang cukup tinggi. Atau dengan kata lain Turbo baru efektif pada putaran mesin tinggi.
Bagaimana mendapatkan tekanan yang cukup pada putaran mesin rendah? Disinilah inovasi VNT. Berneda dengan perangkat Turbo biasa, rumah turbin dilengkapi bilah/sudu-sudu. Sudu-sudu ini bisa diatur sudut bukaannya tergantung beban mesin, rpm, dan banyak variable lainnya. Penggerak sudu-sudu adalah motor listrik.
Pada putaran rendah, ketika tekanan gas buang masih lemah dan tidak efektif memutar turbin, maka sudu-sudu ditutup sehingga gas buang mengalir di area sempit yang otomatis meningkatkan tekanannya. Hasilnya bisa memutar turbin secara efektif yang membuat kompressor bisa bekerja sejak putaran rendah.
Semakin tinggi putaran mesin, sudut bukaan sudu-sudu makin besar untuk menghindari tekanana berlebihan yang bisa merusak perangkat turbo. Karena turbo berhubungan dengan aliran gas buang yang panas, maka suhu udara yang terhisap ikut meningkat. Padahal jika suhu udara panas membuat molekul oksigen renggang dan menipis. Karena itu pada Toyota Fortuner Diesel ini dilengkapi intercooler diantara turbo dan intake manifold untuk menurunkan kembali suhu udara yang panas agar kandungan oksigen menjadi lebih rapat. Sumber pendingin adalah hembusan udara luar yang dialirkan dari air scoop pada kap mesin Fortuner Diesel VNT.